Senin, 21 Juli 2008

Presiden RI 2009 yang di Dambakan Rakyat

Dengan Kondisi Ekonomi saat ini yang semakin memperihatinkan, banyak rakyat kecil menjerit kelaparan, saling membunuh hanya karena sesuap nasi, ironisnya lagi para pejabat mulai dari Menteri, anggota Dewan, Gubernur, Walikota, Bupati, Camat bahkan Kepala RT dan RW menikmati Uang Korupsi yang mencapai hingga Trilyunan Rupiah dan tentu saja banyak membuat rakyat menderita khususnya rakyat Menengah ke bawah. Rakyat yang melakukan Pembunuhan karena Sesuap Nasi Harus di Hukum Mati dengan cara di Tembak di depan Regu Tembak sebut saja Sugeng, Sumiati, Dukun Usep yang nota benenya seperti Sugeng dan Suamiati telah menjalani Hukuman 20 Tahun penjara dan Harus menjalani lagi Hukuman Mati, Betapa sedih dan menangis saya sebagai rakyat indonesia melihat pemimpin indonesia saat ini yang tidak tegas dalam memimpin. Di satu Sisi para Pejabat yang terhormat yang merupakan tauladan rakyat Indonesia melakukan tindakan yang sangat tidak manusiawi dengan KORUPSI berjamaah, sebut saja, AL AMIN, SARJAN TAHER, EMIR FAISAL, JAKSA URIP , BURHANUDDIN ABDULLAH dan tentu masih banyak lagi Pejabat Public di Indonesia yang sering tampil di TV ini dengan tega menipu rakyat dengan berkedok Pejabat tega mencuri duit rakyat, yang sangat menyengsarakan Rakyat Indonesia secara tidak langsung. Seharusnya Pelaku KORUPTOR di Indonesia di berlakukan HUKUMAN MATI seperti pelaku lainnya.

Untuk itu Rakyat Indonesia berharap Presiden Republik Indonesia terpilih nanti di tahun 2009 memiliki Komitment yang kuat dalam memberantas KORUPSI, mulai dari Keluarganya dan orang di sekitarnya termasuk dirinya.

Berikut Gambaran Umum Presiden RI 2009 yang menjadi Dambaan Rakyat Indonesia ke depan :

  1. Berani "Menolak" Intervensi dari Negara Luar
  2. Pada saat Kampanye nanti Selalu Mengkampanyekan dirinya "ANTI KKN dengan Komitment SIAP di HUKUM MATI jika terbukti terlibat KORUPSI baik dirinya maupun keluarganya".
  3. Berani Mengambil Tindakan yang tegas dalam membersihkan Tayangan-Tayangan TV di Indonesia yang banyak Merusak para Generasi Muda Indonesia.
  4. Berwibawa, Tegas (tidak Pling Plang).
  5. Memprioritaskan Ekonomi Kerakyatan
  6. Menindak tegas para Perusak Hutan Indonesia.
  7. Mampu Mengontrol Harga SEMBAKO sehingga harganya bisa di Jangkau oleh Rakyat Miskin
  8. Profesional dalam Mengelola Kekayaan Alam Indonesia dan tidak melibatkan Pihak Asing untuk Mengelolanya.
  9. Tidak Doyan Menjual Aset-Aset Negara kepada Pihak Luar.
  10. Melakukan Penegakan Hukum dari Atas hingga ke Bawah Khususnya di Jajaran POLRI, JAKSA, HAKIM,PERBANKAN, BUMN,Dll.
  11. Taat dalam Menjalan Agama Khususnya ISLAM.

SEMOGA ALLAH SWT, MEMBERIKAH JALAN KEPADA RAKYAT INDONESIA UNTUK MENDAPATKAN PRESIDEN SEPERTI KRITERIA DI ATAS.

Menurut Anda gimana ?


1 komentar:

Presiden yang Di Harapkan Rakyat mengatakan...

Insya Allah Tahun 2009 merupan Pintu Gerbang Bangsa Indonesia untuk menjadi Negara yang Berkwalitas...